Teknologi Penerbangan Pertama Di Dunia


    Pernahkah kalian melihat balon udara ? Balon udara merupakan teknologi penerbangan pertama didunia. Balon udara dianggap sebagai alat transportasi udara namun sampai sekarang mengapa balon udara hanya dibatasi untuk melihat pemandangan alam ? Dan bagaimana prinsip kerja balon udara ?
Sebelumnya kita harus mengetahui bagian-bagian dari balon udara terlebih dahulu. Balon udara memiliki beberapa bagian penting yaitu envelope , burner dan basket.
1. Envelope
Envelope merupakan kantong dari balon udara yang berfungsi untuk menampung udara hasil pemanasan yang nantinya akan mengangkat balon udara keatas. Envelope biasanya terbuat dari nilon dan tentunya dilengkapi dengan alat tahan api untuk mencegah terjadinya pembakaran pada kantong.
2. Burner
Burner merupakan alat yang digunakan untuk memanaskan udara. Burner biasanya terletak di bagian atas penumpang dan terletak persis didekat mulut kantong. Burner juga berfungsi untuk mengendalikan ketinggian balon udara.
3. Basket
Basket merupakan tempat dimana penumpang berada. Biasanya terbuat dari bahan yang ringan.Posisinya terletak di bawah kantong udara.

Prinsip Kerja Balon Udara

Prinsip kerja balon udara sangat sederhana yaitu dengan cara memanaskan udara yang berada didalam kantong udara. Seperti yang kita tau bahwa udara panas akan memiliki massa jenis yang lebih ringan daripada udara dingin. Setelah dipanaskan oleh burner , udara yang terdapat didalam envelope akan mendorong balon udara untuk naik keatas. Untuk naik keatas , suhu minimum yang diperlukan dalam proses pemanasan ialah 100 C. Untuk mengatur arah tujuan , para pilot biasanya menggunakan bantuan angin.  Ketika ingin mendarat , api dari burner dikecilkan untuk mendinginkan suhu udara dalam envelope sehingga balon udara akan turun dengan sendirinya.

Balon udara tidak dapat diandalkan sebagai alat transportasi udara karena balon udara hanya dapat bergerak jika terdapat gesekan angin. Tanpa adanya gesekan angin , balon udara akan diam dan naik keatas tanpa arah.

Untuk menjaga keamanan saat menaiki balon udara , pilot harus melalukan beberapa hal sebagai berikut :
  1. 1 Pilot harus mengecek kondisi dari kantong balon udara (envelope) apakah terdapat kebocoran pada  kantong untuk menghindari kondisi yang tidak diinginkan saat berada diudara.
  1. 2. Pilot harus memprediksi arah angin 
  1. 3. Pilot harus mempunyai alat komunikasi yang memadai seperti radio yang menghubungkan kru       pilot dengan kru pengamat untuk mengetahui situasi yang terjadi disekitar seperti perubahan arah angin serta sebagai pemantau perjalanan.
Previous
Next Post »

2 comments

Click here for comments
Mas In
admin
February 5, 2016 at 7:17 AM ×

Pilotnya hrs menguasai ilmu mata angin nih

Reply
avatar
Unknown
admin
February 6, 2016 at 12:26 AM ×

iya hahaha , takutnya terjadi hal yang tidak diinginkan

Reply
avatar

- -

-                                                                                            -